Beranda Pangkalpinang Momen Pawai Kemerdekaan di Pangkalpinang Ikut Dorong Geliat Ekonomi, Bikin UMKM Kecipratan...

Momen Pawai Kemerdekaan di Pangkalpinang Ikut Dorong Geliat Ekonomi, Bikin UMKM Kecipratan Berkah

35
0

PANGKALPINANG, KITOUPDATE.COM – Pawai Kemerdekaan yang biasa digelar di momen Hari Ulang Tahun Republik Indonesia kembali hadir di Kota Pangkalpinang sejak Senin (26/8/2024) yang dimulai dari pawai baris-berbaris dan di hari kedua dilanjutkan dengan karnaval.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang berlokasi di Kota Pangkalpinang, dengan panggung kehormatan berada di depan Polsek Tamansari.

“Alhamdulillah Kota Pangkalpinang sebagai tuan rumah bisa memfasilitasi kegiatan hari ini. Ini para peserta karnaval masih pertengahan jalan dan masih banyak lagi peserta lainnya. Mudah-mudahan semua berjalan lancar, ” ujar Yuniar Putia Rahma selaku Pj Ketua TP PKK Kota Pangkalpinang.

Yuniar mengatakan, dengan momentum keramaian ini dapat menumbuhkan geliat ekonomi khususnya bagi pelaku UMKM yang berjualan di sepanjang lokasi dilewatinya peserta karnaval. Dia menyebut, pelaku UMKM dapat memanfaatkan event ini sebagai salah satu sektor yang dapat menggerakkan roda ekonomi di Kota Pangkalpinang.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada teman-teman dan warga Kota Pangkalpinang yang sudah turut berpatisipasi untuk meramaikan dan turut bergembira dalam pelaksanaan acara karnaval hari ini. Terima kasih juga kepada semua panitia yang sudah mempersiapkan semuanya pada hari ini, ” ucap Yuniar. (Dian Arpandi)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini