Beranda Pangkalpinang Uji Coba Program Makan Siang Gratis, Pastikan Penuhi Standar Gizi

Uji Coba Program Makan Siang Gratis, Pastikan Penuhi Standar Gizi

12
0

PANGKALPINANG, KITOUPDATE.COM – Pemerintah Kota Pangkalpinang melakukan sosialisasi uji coba pemberian makan siang bergizi gratis kepada anak-anak di berbagai sekolah, Selasa (26/11/2024). Kali ini uji coba dilakukan di SD Negeri 31 Kota Pangkalpinang.

Uji coba pemberian makan gratis sebanyak 1000 paket ini merupakan kali ketiga dan masing-masing sekolah menerima sejumlah 100 paket makanan dengan menu bervariatif berisi nasi, lauk pauk, sayuran, buah, dan susu.

Pembagian makanan berhizi gratis secara langsung ditinjau oleh Pj Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama didampingi Pj Ketua PKK Kota Pangkalpinang, Yuniar Putia Rahma.

“Ini yang ke tiga kalinya dan baru launching di hari Jumat kemarin. Dan nanti siang uji coba akan kembali dilakukan bersama Pj Gubernur Bangka Belitung di Pesantren Hidayatus Salikin, ” jelasnya.

Budi mengungkapkan bahwa dalam pelaksanaan uji coba ini, kandungan gizi di setiap porsi makanan sudah di cek oleh ahli gizi dari Rumah Sakit Siloam dan Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang.

Kata Budi, penerapan makanan bergizi untuk mendukung tumbuh kembang anak ini juga perlu dukungan dari seluruh lapisan masyarakat. Selain di sekolah, penerapan juga perlu dilakukan di rumah agar anak dapat memperoleh gizi yang berimbang.

“Sampai dirumah juga harus seperti ini, jadi lengkap protein, gizi, vitamin dari sayur-sayuranan supaya ke depan anak tumbuh normal jadi kita tidak langsunh ke stunting tetapi langsung ke semuanya, ” ujar Budi.

“Nanti kalau kita mulai dari bawah stunting itu akan hilang sendirinya ketika kita sudah terbiasa menerapakan hidup bersih dan sehat dengan makan bergizi dan berimbang, ” tuturnya.

Lebih lanjut Budi berharap melalui program unggulan yang diinisiasi oleh Presiden RI Prabowo Subianto dan Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka ini dapat membantu pemenuhan gizi anak-anak agar dapat menciptakan SDM yang unggul ke depan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini