Beranda Banyuasin Karya Kreatif Warga Binaan Lapas Banyuasin Dapat Dukungan Penuh dari Bupati, Siap...

Karya Kreatif Warga Binaan Lapas Banyuasin Dapat Dukungan Penuh dari Bupati, Siap Tampil di IPPA Fest Jakarta!

9
0

BANYUASIN, KITOUPDATE.COM – Produk UMKM hasil karya warga binaan Lapas Kelas IIA Banyuasin mendapat apresiasi dan dukungan penuh dari Bupati Banyuasin, Dr. H. Askolani, SH, MH. Hal ini disampaikan saat kunjungan Kepala Lapas Banyuasin, Tetra Destorie, ke Rumah Dinas Bupati pada Selasa (15/4).

Dalam pertemuan tersebut, Kepala Lapas memperlihatkan sejumlah produk unggulan hasil kreasi warga binaan, seperti kaos sablon dan dompet kulit. Produk-produk ini rencananya akan dipamerkan dalam ajang bergengsi Indonesia Prison Product and Arts Festival (IPPA Fest) yang akan digelar di Lapangan Benteng, Jakarta Pusat, pada 21–23 April mendatang.

Bupati Askolani mengaku bangga dengan hasil karya para warga binaan. Menurutnya, pelatihan dan pembinaan yang diberikan Lapas Banyuasin telah berhasil menciptakan keterampilan yang bermanfaat bagi masa depan mereka.

“Saya sangat mengapresiasi hasil karya mereka. Ini bukti nyata bahwa warga binaan bisa berkarya dan memiliki keterampilan yang berguna saat kembali ke masyarakat,” ujar Bupati.

Melalui unggahan di media sosial, Askolani juga mengajak masyarakat Sumatera Selatan, khususnya Kabupaten Banyuasin, untuk mendukung dan membeli produk kreatif warga binaan tersebut.

“Ayo kita dukung dan saksikan langsung karya luar biasa warga binaan Lapas Kelas IIA Banyuasin di IPPA Fest. Ada kaos dengan berbagai motif dan dompet kulit berkualitas. Jangan lupa diborong!” tulisnya penuh semangat.

Sementara itu, Kalapas Tetra Destorie menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan dukungan Bupati Banyuasin. Ia berharap sinergi ini bisa terus berjalan demi kemajuan pembinaan di Lapas Banyuasin. (Sangkut/Dwi Amalia)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini