Beranda Ogan Kemering Ilir Kejari OKI Adakan Pelantikan Pejabat Baru Eselon IV dan V

Kejari OKI Adakan Pelantikan Pejabat Baru Eselon IV dan V

8
0

OKI, KITOUPDATE.COM – Kejaksaan Negeri Ogan Komering Ilir (Kejari OKI) menggelar upacara pelantikan dan serah terima jabatan pejabat eselon IV dan Eselon V, bertempat di aula lantai 2 kantor Kejaksaan setempat, Kamis (23/1/2025).

Kegiatan ini menjadi bagian dari rotasi jabatan serta pengembangan karir pegawai guna meningkatkan kinerja dan efektivitas organisasi.

Dalam upacara tersebut, Kepala Kejaksaan Negeri OKI Hendri Hanafi SH MH memimpin jalannya acara sebagai pembina upacara.

Dia memberikan arahan yang menekankan pentingnya komitmen dan integritas dalam menjalankan amanah jabatan yang baru.

“Dengan semangat dan dedikasi, saya yakin pejabat yang dilantik dapat membawa perubahan positif bagi organisasi,” ujar Hendri dalam pidatonya.

Hendri berharap pejabat yang dilantik dapat memberikan kontribusi positif, membawa inovasi baru, dan memperkuat pelayanan publik.

Sementara itu, pejabat yang dilantik diantaranya adalah Ibu Indriya Setyawati SH MH yang kini menjabat sebagai Kepala Seksi Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara, menggantikan Silviani Margaretha SH MH yang berpindah tugas ke Kejaksaan Negeri Musi Banyuasin.

Di tingkat eselon V, Muhammad Wahyu Oditia SE dilantik sebagai Kepala Urusan Perlengkapan, Data Statistik Kriminal dan Teknologi Informasi. Sedangkan Rian Nugraha Dewantara SH menjabat sebagai Kepala Subseksi Ekonomi, Keuangan, dan Pengamanan Pembangunan Strategis.

Penyematan tanda jabatan dilakukan langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri OKI sebagai simbol kepercayaan dan tanggung jawab yang diberikan kepada pejabat baru.

Jalannya upacara yang tertib dan disiplin dipimpin oleh komandan upacara, Muhammad Ja’far Shiddiq SH dari Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara. (*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini