OKI, KITOUPDATE.COM – Operasi pasar murah sangat membantu masyarakat yang terdampak inflasi, mereka antusias berdatangan ke lokasi pasar murah. Tak ketinggalan sejumlah ASN ikut antri membeli sembako murah di operasi pasar murah yang digelar Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Bende Seguguk, Kamis (29/2/2024).
Para ASN ini terlihat dalam antrian panjang diakhir kegiatan pasar murah tersebut. Salah satu yang terpantau yakni ASN di Dinas Perdagangan Kabupaten OKI dan sejumlah ASN lainnya.
Direktur Perusahaan Umum Daerah Bende Seguguk Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Rohmat Kurniawan SE, mengatakan, kegiatan pasar murah ini diperuntukkan bagi yang terdampak inflasi bukan semata untuk masyarakat miskin.
“ASN juga terdampak inflasi, jadi boleh membeli sembako murah, jadi ini berlaku untuk umum,” jelas Rohmat.
Rohmat mengatakan, operasi pasar murah ini digelar selama setahun. Kebutuhan pokok yang dijual nantinya akan diganti ganti sesuai kebutuhan.
“Kalau mendekati puasa mungkin ada sirup, kurma dan lain sebagainya,” ujar dia.
Masyarakat sangat antusias dengan adanya pasar murah ini, karena kebutuhan kebutuhan pokok yang dijual berbeda, sekitar Rp 30 ribuan dengan dipasaran.
“Seperti beras harganya sekitar Rp 10.500 per kilogram,” kata Rohmat. (Rico)